Rubato Chamber Orchestra (RCO) akan mengadakan konser di akhir tahun bertajuk "Konser Musik Box Office Hollywood".

Table of Content

Proses Aransemen Lagu untuk Latihan Persiapan Konser Akhir Tahun

Aransemen seluruh lagunya hanya menggunakan alat bantu "laptop" core i3 dan juga hanya menggunakan software "sibelius" versi 3 (kebetulan berlisensi d

Rubato Chamber Orchestra atau RCO akan mengadakan perhelatan di ujung tahun 2022 ini. Repertoar yang akan di bawakan RCO untuk ukuran pemain profesional sangatlah mudah. Kenapa bisa seperti itu? Hal ini dikarenakan para pemain profesional sudah sangat terlatih membaca not yang ada di setiap repertoarnya.

Apa Bedanya Dengan RCO?

Well, baiklah akan sedikit dijelaskan secara singkat ya perbedaanya. Baiklah, kalau kita melihat yang paling pertama adalah tingkat kesulitan lagunya yang semuanya adalah Soundtrack Film Box Office Hollywood, dari star wara sampai titanic suite. 

Perbedaan Yang Pertama

RCO seluruh Pemainnya adalah anak muda berumur sekitar 15-18 tahun. Memang walaupun mereka semua mengenyam pendidikan di SMM jogja, tetapi tidak menutup kemungkinan akan berhadapan dengan sesuatu yang "baru" dalam hal membaca partiturnya.

Perbedaan Yang Kedua

Seluruh lagu dalam repertoar yang akan dimainkan oleh RCO pada penghujung tahun ini berasal dari soundtrack film aslinya yang notabene pemain orkestranya sangat buanyaak dan lengkap. Mulai dari string section, woodwind, brass, piano, perkusi sampai choir. Nah, di RCO keunikannya adalah seluruh lagu dengan formasi dan hasil yang megah (otomatis ditunjang instrumen yang lebih lengkap) dimainkan dengan pemain "yang ada". Untuk mengatasi jumlah pemain yang seadanya itu makan lagu yang akan dibawakan nanti di ujung tahun seluruhnya diaransemen oleh Doly Fillamenta.

Proses Aransemen

Proses aransemen yang dilakukan oleh Doly Fillamenta bisa dikatakan sedikit sulit dan unik. Kenapa seperti itu?. Baiklah mari kita bahas satu persatu.

Tools Atau Alat Bantu Aransemen

Tools atau alat bantu aransemen yang digunakan Doly Fillamenta sangatlah sederhana. Aransemen seluruh lagunya hanya menggunakan alat bantu "laptop" core i3 dan juga hanya menggunakan software "sibelius" versi 3 (kebetulan berlisensi dan legal lo ya). Proses aransemen sepenuhnya memakai software sibelius versi 3 tanpa tambahan midi controller atau alat bantu dan atau softwae yang kekinian. Hmm..  susah juga kalo dipikir ya, belum lagi pinggang sakit karena kelamaan duduk, mata berair dan banyak lagilah kelucuannya.

Proses Harmonisasi

Baiklah, untuk proses harmonisasi dari sheet music atau partitur yang ada (kebetulan arranger mengorkestrasi dari sheet music piano solo ke bentuk orkestra formasi RCO) aranger melakukan dialog ringan sambil ngopi dan memantau secara komprehensip "skill" dari setiap pemain RCO. Setelah mengetahui tinggkatan skill permainan mereka satu persatu barulah dibuat orkestrasi dari piano sheet yang sudah didownload di dunia maya.

Rekaman Hasil Latihan Awal

Setelah semua lagu diaransemen sesuai dengan skill permainan setiap pemain RCO barulah mensepakati untuk melakukan latihan rutin guna mempersiapkan perhelatan konser orkestra di ujung tahun 2022 ini.

Berikut ini adalah sedikit cuplikan hasil latihan hari pertama (maaf kalau banyak "out of tone" dan berantakan ya) 



Rubato Chamber Orchestra merupakan tempat berlatih musik bersama.

Posting Komentar